Laman

Minggu, 31 Oktober 2010

Layanan Gunadarma

STUDENTSITE


Studentsite adalah suatu layanan yang dibuat bertujuan untuk memudahkan mahasiswa gunadarma, seperti jadwal mata kuliah, jadwal ujian, info absensi, dll. Layanan ini sendiri di buat pada tanggal 23 November 2006.

MENU - MENU DALAM STUDENTSITE



  • Home
Home adalah menu utama tampilan depan studentsite yang berisi tentang berita - berita terbaru seputar kegiatan Universitas Gunadarma.

  • Lecture Messages
Lecture Messages adalah menu yang menampilkan apabila ada tugas dari Administrator Universitas Gunadarma

  • Rangkuman Nilai
Rangkuman Nilai adalah menu yang menampilkan nilai - nilai, seperti nilai lokal Utama, Rangkuman, Workshop / Kursus,PI / Skripsi / Aptitude / Perpus /  SidangInfo UM

  • Jadwal Kuliah
Jadwal Kuliah adalah menu yang menampilkan jadwal - jadwal mata kuliah dalam seminggu, apabila ada perubahan jadwal atau tempat maka akan langsung di update di studentsite.

  • Jadwal Ujian
Jadwal Ujian adalah menu yang menampilkan jadwal - jadwal dan tempat ujian.

  • Surat Keterangan
Surat Keterangan adalah menu yang dibuat apabila kita ingin cuti semester.

  • Info Absensi
Info Absensi adalah menu untuk menampilkan absen kita selama kita mengikuti pelajaran di Universitas Gunadarma

  • Pendaftaran Lomba Blog
Pendaftaran Lomba Blog adalah menu yang dibuat untuk mahasiswa yang hobi dalam membuat blog.

  • Info Seminar
Info Seminar adalah menu yang dibuat untuk mengetahui jadwal - jadawal seminar yang ada di Universitas Gunadarma

  • Tugas (UG Portfolio)
Tugas (UG Portfolio) adalah menu yang dibuat untuk mengirimkan tugas yang di berikan oleh dosen

  • Deposit Library
Deposit Library adalah menu yang dibuat untuk kemudahan bagi pengguna jasa Perpustakaan Universitas Gunadarma untuk meningkatkan pengetahuannya.



Kelebihan dan Kekurangan Layanan Studendsite

Studentsite ini sangat membantu mahasiswa dalam melakukan kegiatan perkuliahan, dan studentsite ini sangat mudah di akses melalui handphone, laptop, pc, dll.
Untuk kekurangannya saya rasa dalam pengaksesannya, walaupun menurut saya itu kelebihan tetapi tidak untuk semua orang, karena mengakses layanan tersebut harus menggunakan koneksi internet dan tidak semua orang mempunyainya. Mahasiswa yang jarang membuka studentsite akan ketinggalan informasi terbaru.

layanan studentsite dapat di akses di studentsite

NAMA           : Ichsan Surya F
NPM              : 13110370
KELAS          : 1 KA 21

Tidak ada komentar:

Posting Komentar